Gempa Bumi Berkekuatan 6,2 SR Guncang China

Gempa Bumi Berkekuatan 6,2 SR Guncang China

INILAHCOM, Xinjian - Gempa bumi berkekuatan 6,2 skala richter (SR) mengguncang wilayah Xinjiang, China,  Kamis (8/12/2016).

Lembaga China Earthquake Administration mengatakan pusat gempa berada di 100 km barat Kota Urumqi, di kedalaman 6 kilometer.

Wilayah Xinjiang merupakan salah satu wilayah terbesar di China yang membentang melewati gurun dan pegunungan. Xinjiang adalah penghubung perdagangan dengan negara-negara Asia Tengah, sebagai produsen utama minyak dan gas, serta kapas.

Hingga kini tidak terdapat laporan kerusakan besar dan korban jiwa akibat bencana tersebut.

Pada foto yang diunggah oleh China Earthquake Networks Center menunjukkan barang-barang berjatuhan di supermarket akibat gempa. Siswa-siswa yang sedang berbaris di lapangan olahraga sekolah juga berhamburan.

Sementara itu, akibat gempa otoritas kereta api Urumqi menghentikan layanan untuk sementara waktu. Gempa juga terasa di Hutubi, yang berpenduduk 200 ribu jiwa, termasuk etnis Han dan kelompok Muslim Hui dan Uighur, demikian lansir Xinhua.


Baca Berita Selanjutnya

Related Posts :

0 Response to "Gempa Bumi Berkekuatan 6,2 SR Guncang China"

Posting Komentar