Pesawat EgyptAir Mendarat Darurat di Uzbekistan

Pesawat EgyptAir Mendarat Darurat di Uzbekistan

INILAHCOM, Urgench - Sebuah ancaman bom memaksa pesawat EgyptAir dengan rute Kairo-Beijing mendarat darurat di Uzbekistan pada Rabu (8/6/2016) waktu setempat. Namun setelah ditelusuri oleh pihak berwenang, ternyata ancaman itu palsu.

Pesawat berjenis Airbus A330-220 itu mendarat di Bandara Urgench, kawasan sebelah barat Uzbekistan setelah menerima telepon yang menginformasikan ada bom di pesawat itu, kata dua sumber dari pihak penerbangan Mesir.

Sebanyak 118 penumpang dan 17 awak dalam pesawat langsung dievakuasi sesaat setelah pesawat mendarat, lansir Reuters.

Tak lama kemudian, pesawat dengan nomor penerbangan MS955 itu melanjutkan perjalanannya, setelah pihak keamanan bandara memastikan tidak ada bom di dalam pesawat.

Sebelumnya, pesawat EgyptAir MS804 dengan rute Paris-Kairo jatuh di kawasan Mediterania bulan lalu, dan menewaskan seluruh penumpang di dalamnya yang berjumlah 66 orang. Investigasi terkait insiden itu demi menemukan sebab dan posisi pasti jatuhnya masih dilakukan.

Sejak kejadian itu, EgyptAir telah menerima sejumlah ancaman bom, walau kesemuanya dinyatakan sebagai ancaman palsu. [ikh]

 


Baca Berita Selanjutnya

Related Posts :

0 Response to "Pesawat EgyptAir Mendarat Darurat di Uzbekistan"

Posting Komentar